04.01
0
Reportase Desa Banyurojo Selasa 20 Januari 2015
Kegiatan yang ditujukan agar lingkungan desa menjadi lebih sehat adalah dengan membersihkan saluran air (drainase) di sekitar lingkungan penduduk. Hal ini didukung oleh mahasiswa kkn tim 1 tahun 2015 universitaa diponegoro yang ikut membantu warga desa dalam meningkatkan kebersihan dan kesehatan. Kegiatan ini rutin dilakukan oleh warga desa sekitar satu bulan sekali, tak hanya membersihkan saluran drainase, tetapi warga juga membersihkan rumput rumput liar yang sudah tinggi di pinggir jalan. Suasana kekeluargaan yang membuat warga menjadi semangat dalam melaksanakan kegiatan kerja bakti ini, mulai dari anak muda sampai orang tua saling bergotong royong demi terciptanya lingkungan desa yang bersih dan sehat.



Kegiatan yang dimulai dari jam 8 pagi hingga jam 11 ini di tutup dengan sarapan pagi bersama dengan makanan yang secara sukarela diberikan oleh warga, suasana yang sejuk dan damai menemani perbincangan ringan yg di lakukan para warga sambil menyantap hidangan yang seadanya namun terasa istimewa. Semoga kegiatan semacam ini akan terus dilakukan secara rutin oleh warga desa banyurojo dan juga desa desa lain di kawasan mertoyudan agar kebersihan dan kesehatan selalu menjadi yang di perhatikan.

0 komentar:

Posting Komentar